Home » » MUBES PORMA, Harapkan Pemimpin yang Amanah

MUBES PORMA, Harapkan Pemimpin yang Amanah

Posted by RED LINE NEWS on Jumat, 22 Desember 2017




Laboratorium, Red line news-- Pergantian Pengurus Persatuan Olahraga Mahasiswa (PORMA) diawali dengan Musyawarah Besar (MUBES) di Laboratorium Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Parepare, (22/12).

Andi Awaldi Tahir selaku ketua umum PORMA berterima kasih kepada para pengurus lembaga organisasi kemahasiswaan karena telah bekerja sama dalam satu periode ini untuk membela keadilan. "Mungkin ini adalah sambutan terakhir saya sebagai ketua umum PORMA dan saya berterima kasih kepada teman-teman sekalian yang telah berjuang bersama kami untuk selalu menyukseskan seluruh kegiatan-kegiatan PORMA itu sendiri dan ucapan terima kasih kepada pengurus lembaga organisasi kemahasiswaan karena telah bekerja sama dalam satu periode ini untuk membela keadilan-keadilan yang ada dikampus kita," tuturnya.

"Semoga nantinya anggota porma itu sendiri dimana dalam kegiatannnya kita ini yaitu MUBES akan lahir nanti pemimpin-pemimpin baru yang akan menggantian kami dan akan melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan kami nantinya. Jadi, semoga yang terpilih nantinya semoga mengembang amanah lebih baik dan bisa membuat PORMA bangga dalam kampus maupun diluar," Harapnya.

Muflih Muhtaram selaku Presiden Mahasiswa periode 2017 berharap kepada ketua umum PORMA agar nantinya dapat tetap memberikan sumbangsi pemikiran dan menjadi figur bagi organisasi kemahasiswaan lainnya. "walaupun nantinya siapapun yang terpilih menjadi ketua baru PORMA STAIN Parepare akan tetap satu visi,misi,frame atau kemudian tetap eksis dikampus bersama dengan organisasi kemahasiswan yang lain , kemudian kami berharap dari dema kepada pengurus lama bahwa tetap mengawal pengurus yang baru dan tetap memberikan sumbangsi pemikirian untuk organisasi yang teman-teman geluti sehingga porma ini tetap kembali eksis dikampus dan tetap menjadi figur bagi organisasi kemahasiswaan lainnya," ungkapnya.

Reporter: ARD/HSN
Editor: SLH

SHARE :
CB Blogger

Posting Komentar

 
Copyright © 2015 RED LINE NEWS. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Template by Creating LPM RED LINE